Cita-cita jadi pegawai atau karyawan perusahaan internasional boleh dibilang ketinggalan jaman. Coba aja tanya ke mahasiswa atau anak-anak SMA. Sejak beberapa tahun terakhir, mereka lebih pengen jadi youtuber, influencer, atau bikin start up.
Mari kita bahas soal start up atau yang dalam bahasa bakunya disebut perusahaan rintisan atau usaha rintisan. Dari sebuah perusahaan start up keren, ada banyak sekali aspek yang harus dipenuhi sebelum pendirian. Nih kita jelasin point to point.
- Ide
Ini merupakan aspek paling penting dalam pendirian start up. Mau jualan barang, mau jualan jasa, mau menyediakan apapun boleh. Tapi, idenya harus kuat, harus orisinil, kalaupun masih meniru start up yang sudah ada duluan, harus ada modifikasi dan penambahan fitur.
- Survei Pasar
Setelah punya ide, kalian yang mau bikin start up perlu banget melihat kondisi pasar. Kecenderungannya ke mana. Survei ini akan memberi kita data-data penting untuk ambil strategi pemasaran.
- Olah Data
Data dari survei yang kalian dapatkan tadi akan menjadi pondasi untuk langkah kalian ke depan. Termasuk kalau mau merubah konsep, kalian bisa lakukan saat sudah ada data.
- Rencana Kerja
Data dan konsep juga menentukan rencana kerja kalian. Menentukan apakah start up yang dijalankan akan menggunakan metode konvensional atau fully digita.
- Penganggaran
Ini juga aspek penting dalam memulai usaha, mau start up ataupun usaha konvensional kayak bikin toko kelontong. Jangan boros, pilih sumber dana yang ideal, dan berhati-hati dalam pengelolaan dana.
Itu tadi informasi yang dapat kami sampaikan terkait dengan Mau Bikin Start Up? Ini Aspek-Aspek yang Harus Kamu Penuhi!. Terima kasih, Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua, jangan lupa untuk bergabung dengan diskusi yang informasinya dapat dilihat melalui instagram @idlc.id. Semoga bermanfaat dan dapat dijadikan pembelajaran bersama.